Desaku yang kucinta
Pujaan hatiku
Tempat ayah dan bunda dan handai taulanku
Tak mudah kulupakan
Tak mudah bercerai
Selalu kurindukan
Desaku yang permai.............
Kelurahan Cangkrep Lor
Sepenggal
lagu tersebut mengingatkanku akan keadaan sebuah Desa yang Tenang, Asri,
Sejuk, dan Nyaman…., tempat kelahiranku yang Aku banggakan, tempat
menetap
ayah, ibu serta saudara-saudari ku tercinta, dan tempat Aku merasakan
Suka dan Duka
semasa kecil……
Cangkrep Lor
adalah Kelurahan di kecamatan Purworejo, Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah,
Indonesia. Dilewati sebuah sungai yg besar dan terkenal karena mempunyai sejarah tinggi, yaitu Sungai Bogowonto. Di Cangkrep Lor memiliki 7 dusun atau RW, yaitu : Krajan,
Manggisan, Regonayan, Karang Duwur, Nasaran, Perumahan, dan Silagar.
Depan Kelurahan Cangkrep Lor
Letak
Cangkrep Lor sebetulnya sangat strategis dan menjadi Penghubung jalan Tembus ke Kota Yogyakarta.
Kelurahan ini
memiliki dua perempatan yang sangat strategis. Perempatan disisi barat
jika kita ke arah selatan akan menuju wilayah Cangkrep Kidul dan
Kedungsari. Jika ke barat akan menuju Perkemahan Punthuk dan Kedung
Boro.
Junction Cangkrep Lor
Menjadi Perempatan Pusat ..., ke barat menuju Kota Purworejo, Kearah Timur Menuju kaligesing dan Yogyakarta, Ke Selatan ke arah Bagelen dan Yogyakarta, Ke Utara ke Arah Desa Sidorejo dan bisa sampai Kota Magelang.
Road of Bagelen
Jalan bagelen ini di lewati Angkutan Umum warna Coklat Muda Coklat Tua. Bisa di temukan di Pul Angkutan Umum yang biasanya berada di Belakang Pasar Baledono Purworejo.
Angkutan Umum tersebut ber- no 12 dan 13, yaitu jurusan Semagung,Semongari, Purworejo.
Rows of Ducks
Lek Mono Angon kebo
Nah......ini jalan mau ke Desa sidorejo yang tembus ke kota Purworejo juga. Terlihat Tukang angon beserta hewan-hewan ternaknya menambah ke asrian desaku tercinta.
Pendopo Kelurahan Cangkrep Lor
Pendopo ini terletak dipinggir jalan di sebelah timur
perempatan Cangkrep Lor yaitu jalan yang menghubungkan Kaligesing dan
Purworejo,tepatnya di depan kantor kelurahan Cangkrep Lor…
Di bangun
dengan Swadaya masyarakat dan juga bantuan dari pemerintah daerah,Tampak bangunan yang
asri dan sangat terjaga kebersihannya.
Biasanya Pendopo ini di gunakan untuk acara
pertemuan,rapat,bahkan untuk acara resepsi perkawinan atau sunatan.
Setahun sekali tempat ini juga di jadikan sebagai Tempat Pertunjukan Wayang Kulit semalam suntuk,yang bertujuan untuk Nguri-Uri Kebudayaan Jawa, sekaligus untuk merawat adat istiadat yang telah turun temurun dari nenek moyang.
Land Scape Cangkrep Lor
Land Scape Of Gemblengan
Tampak dalam gambar dari kiri ke kanan: Bukit Geger Menjangan, Gunung
Sundoro - Sumbing, dan Bukit Menoreh. Desa Cangkrep Lor, Terletak di wilayah Kecamatan
Purworejo , Kabupaten Purworejo.
Mayoritas penduduknya menjadi Petani, Pegawai Negri dan Wiraswasta.
Mayoritas penduduknya menjadi Petani, Pegawai Negri dan Wiraswasta.
Terlihat hamparan sawah terlihat dari jalan kaligesing dan orang-orang di dekat sini menamakan Sawah Gemblengan
Front of the House
Terlihat di pagi hari masih terasa lengang ,dan nampak Bukit Menoreh dengan gagahnya tertutup kabut pagi. Arah pandang dari depan rumahku .
Aktivitas ekonomi di sini bergantung pada sektor pertanian, di antaranya padi, jagung, ubi kayu dan hasil palawija lain.
Road of Purworejo City
Nama Cangkrep diduga singkatan dari Pucang Kerep (banyak) yang artinya banyak pohon pinang di setiap sudut desa.
Pohon Pucang adalah pohon pinang yang biasa kita gunakan untuk lomba panjat pinang
sewaktu kita merayakan hari kemerdekaan......
Hamparan sawah dan pegunungan serta Gunung2 yg bs terlihat sangat jelas meski tempatnya jauh...,sangat indah dan inilah salah satu keunikan keindahan desa Cangkrep yg berada di Kota Purworejo
4 comments:
anak,e lek mono iku konco aq SD jenenge Heri aq kngen mbek konco" aq nok deso
Kerenn
AsSalam Tuan.
Saya NAJ Malaysia.
Pangkat abang saudara saya tinggal di alamat berikut :
Projayan RT 03 RW 03,
Cangkrep Kidul,
Purworejo,
Jauh ke dari rumah Tuan ?
Wassalam.
Bagus banget mas sang kelana
Post a Comment